John Terry

Bookmark and Share

John Terry, lahir di Barking, London Timur, Inggris pada tanggal 7 Desember 1980 silam. Terry bergabung bersama Akademi Sepakbola Chelsea di usia 14 tahun, dan disanalah ia mengalami perubahan posisi dari seorang gelandang menjadi defender hingga sekarang ini. Ia mendapakan kontrak professional pertamanya di Chelsea pada tahun 1998 dan melakoni debut perdananya bersama tim senior Chelsea saat melawan Aston Villa di ajang Premier League. Kapten The Blues ini menjadi pemain Inggris pertama yang mencetak gol di stadion New Wembley, ketika Inggris bermain imbang 1-1 melawan Brazil 1 Juli 2007 lalu.

Terry pertama kali mengenakan ban kapten di lengannya ketika, menggantikan Desailly, kapten Chelsea pada saat itu yang tidak tampil saat melawan Charton Athletic pada tanggal 5 Desember 2001. Dan mulai musim 2003-2004, Terry lebih sering menjabat sebagai Kapten karena Desailly mengalami cedera hamper sepanjang musim. Ia dan tandemnya kala itu, William Gallas menjadi tembok tangguh di lini pertahanan The Blues di masa kepelatihan Claudio Ranieri.

Di musim 2004/2005 pelatih Claudio Ranieri digantikan oler Jose Muorinho, dan sang Kapten Marcel Desaillykeluar dari Stamford Bridge. Sehingga pada tahun inilah John Terry menjadi andalan utama di lini belakang Chelsea dan jabatan kaptenpun resmi diembannya. Berkat kesuksesannya memimpin rekan-rekannya dilapangan plus tangan dingin The Special One (Jose Mourinho), gelar Premier League dan Carling Cup pun berhasil disandingkannya. Pada musim ini juga Terry berhasil meraih penghargaan PFA (Player Of The Year) dan defender terbaik UEFA Champions League. Karena penampilan yang menawan, Chelsea berhasil mempertahankan gelar Premier League pada musim berikutnya, tetapi tidak dengan Carling Cup. Pada tahun 2006, Terry pernah menempati posisi penjaga gawang akibat Petr Cech dan Carlo Cudicini mengalami cedera pada saat laga.

John Terry hampir saja meraih impian terbesarnya yaitu membawa Chelsea menjuarai Champions League musim 2007/2008 lalu saat bertemu Manchester United di final, tetapi karena kegagalannya mengeksekusi tendangan penalty membuat dia harus mengubur impiannya tersebut. Namun perjalanan sang Kapten masih sangat panjang, diusianya yang masih 29 tahun, Terry masih memiliki waktu yang cukup untuk mewujudkan impiannya tersebut. Apalagi dimasa kepelatihan Carlo Ancelloti sekarang ini, Terry memiliki peluang besar untuk mewujudkan impiannya tersebut yang sekaligus menjadi impian para Chelsea Lovers semuanya.

AYO JOHN TERRY…!!! BAWA CHELSEA MENJADI KLUB TERBAIK DI DUNIA…!!!

{ 0 comments... Views All / Send Comment! }

:10 :11 :12 :13 :14 :15 :16 :17
:18 :19 :20 :21 :22 :23 :24 :25
:26 :27 :28 :29 :30 :31 :32 :33
:34 :35 :36 :37 :38 :39

Post a Comment

Terima kasih telah berkunjung. Jika ada yang mau disampaikan silahkan tuliskan komentar sobat dibawah ini. Komentar sobat sangat berarti bagi blog ini. Tapi tolong jangan SPAM. Karena saya sangat membenci SPAM.
Best Regards
Tips dan trik Blogger